Petrus Pergi Ke Kaisarea (Jelajah PB 435)

Kisah Para Rasul 10:24-29

Beberapa saudara dari Yope mengikuti Petrus ke Kaisarea. Mereka bisa menjadi saksi atas apa yang terjadi nanti di Kaisarea. Mereka sedang pergi kepada seseorang dari bangsa Romawi. Jika Petrus tidak membawa saksi, maka Petrus bisa bermasalah dengan orang-orang Kristen yang masih memegang erat adat istiadat Yudaisme di Yerusalem.

Akhirnya sampailah mereka di Kaisarea, di hari berikutnya. Kornelius menantikan kedatangan mereka. Bahkan ia telah memanggil sanak saudaranya dan sahabat-sahabatnya untuk berkumpul. Ini sambutan besar yang dilakukan oleh Kornelius. Padahal dia adalah seorang perwira tinggi, tetapi membuat sambutan besar terhadap kedatangan Petrus. Ketika Petrus masuk, datanglah Kornelius menyambutnya dan Kornelius tersungkur di depan kaki Petrus untuk menyembahnya. Di dalam pikiran Kornelius, Petrus ini adalah seseorang yang luar biasa. Sampai seorang malaikat muncul untuk memberitahu supaya Petrus ini dijemput.

Malaikat itu tidak langsung memberitakan Injil kepada Kornelius. Malaikat sendiri perlu tahu Injil dari manusia. Di dalam 1 Petrus 1:12 dikatakan, “Kepada mereka telah dinyatakan, bahwa mereka bukan melayani diri mereka sendiri (para nabi Perjanjian Lama), tetapi melayani kamu dengan segala sesuatu yang telah diberitakan sekarang kepada kamu dengan perantaraan mereka, yang oleh Roh Kudus, yang diutus dari sorga, menyampaikan berita Injil kepada kamu, yaitu hal-hal yang ingin diketahui oleh malaikat-malaikat.” Malaikat pun ingin tahu hal-hal tentang Injil. Karena itulah, maka malaikat tersebut tidak bisa memberitakan Injil kepada Kornelius. Malaikat hanya disuruh untuk menyampaikan sesuatu yang bukan Injil. Di hati dan mulut Petrus ada berita Injil. Petrus sudah tinggal bersama dengan Yesus kurang lebih tiga setengah tahun. Petrus juga menjadi saksi akan kehidupan, kematian serta kebangkitan Yesus.

Petrus sudah siap untuk memberitakan Injil. Injil itu yang ingin diketahui oleh Kornelius dan juga ingin diketahui oleh para malaikat. Saat ini, Injil itu sudah ditulis lengkap dan sudah ada di tangan kita masing-masing. Jika hari ini ada malaikat yang menampakkan diri dan memberitakan Injil kepada kita, ketahuilah bahwa itu malaikat yang sudah memberontak, yaitu Iblis. Di dalam Galatia 1:8 dikatakan, “Tetapi sekalipun kami atau seorang malaikat dari sorga yang memberitakan kepada kamu suatu injil yang berbeda dengan Injil yang telah kami beritakan kepadamu, terkutuklah dia.” Sekali lagi, Injil sudah tercatat lengkap, jadi tidak perlu ada lagi malaikat yang datang untuk menyampaikan Injil.

Petrus tidak mau disembah oleh Kornelius. Petrus berkata bahwa dia adalah manusia biasa. Petrus masuk dan mendapati sudah banyak orang berkumpul di sana. Petrus juga menjelaskan bahwa ada larangan keras bagi orang Yahudi untuk bergaul dengan orang-orang yang bukan Yahudi atau masuk ke rumah mereka. Karena itulah, banyak bangsa-bangsa lain yang membenci bangsa Yahudi. Petrus melanjutkan perkataannya bahwa Tuhan telah menunjukkan kepadanya bahwa dia tidak diperbolehkan untuk menyebut orang lain najis atau tidak tahir. Karena itulah Petrus tidak keberatan dipanggil ke Kaisarea untuk bertemu dengan orang-orang yang bukan Yahudi. Petrus kemudian meminta mereka menceritakan apa yang telah terjadi supaya dia tahu alasan mereka memanggil Petrus dari Yope menuju ke Kaisarea.

Views: 7

Jika saudara diberkati, silahkan bagikan:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top